Ini Daftarnya 10 Daerah yang Masuk ke UMK Terendah Indonesia 2024
Daftar Isi
Kalau melihat daftarnya sih beberapa daerah yang termasuk tersebut ternyata banyak yang berasal dari Provinsi Jawa Tengah dan juga Jawa Barat, mengingat masih di pulau Jawa sepertinya ada beberapa faktor lain yang mempengaruhinya.
Seperti misalnya pengaruh yang berimbas pada penetapan upah minimum seperti bagaimana nilai inflasi di daerah tersebut, dari data pertumbuhan ekonomi juga.
Dan termasuk adanya indeks tertentu yang berkaitan dengan ketenagakerjaan seperti tingkat penyerapan tenaga kerja, semisal di daerah tersebut banyak yang merantau juga mengakibatkan nilai UMK nya bisa menurun serta lain sebagainya.
Daftar 10 Daerah UMK Terendah Indonesia 2024
Berikut ini sudah memutaruang urutkan daftar 10 daerah dengan UMK terendah di Indonesia pada tahun 2024 ini. Umumnya aturan ini akan berlaku setahun, tapi bisa saja ada perubahan jika ada kondisi tertentu.1. Wilayah Kabupaten Banjarnegara
Di nomor pertama ada wilayah Kabupaten Banjarnegara, Provinsi Jawa Tengah yang menjadi daerah dengan nilai UMK terendah pada 2024 yaitu sebesar sebesar Rp 2.038.005 mengingat daerah ini berdekatan dengan dataran tinggi Dieng, mungkin wilayah destinasi wisata tapi mungkin banyak yang bekerja merantau keluar daerah.2. Wilayah Kabupaten Wonogiri
Berikutnya yaitu ada wilayah Kabupaten Wonogiri yang masih daerah bagian Provinsi Jawa Tengah juga dengan nilai UMK sebesar Rp2.047.500. Kabupaten Wonogiri juga disebut kota Gaplek tapi ya perihal gaji pekerja tidak akan pernah bisa sama dengan hasil industri rumahan.3. Wilayah Kabupaten Sragen
Ketiga yaitu wilayah Kabupaten Sragen yang masih di bagian Jawa Tengah dengan nilai UMK Rp2.049.000. Sepertinya semakin banyak yang merantau bisa jadi faktor penentu juga dari besaran UMK.4. Wilayah Kota Banjar
Wilayah dari Kota Banjar terletak di perbatasan Jawa Barat dan Jawa Tengah memiliki nilai UMK Rp.2070.192. Walaupun sudah menjadi kota madya tapi ternyata juga bisa masuk ke daftar wilayah dengan UMK terendah.5. Wilayah Kabupaten Kuningan
Lanjut ada Wilayah Kabupaten Kuningan di Provinsi Jawa Barat yang memiliki nilai UMK sangat rendah yaitu memiliki nilai UMK sebesar Rp2.074.666. Seperti contohnya saja ternyata di Kota Semarang banyak yang berasal dari sekitar Kabupaten Kuningan yang merantau.6. Wilayah Kabupaten Pangandaran
Wilayah Kabupaten Pangandaran dari Provinsi Jawa Barat yang meskipun sangat terkenal dengan wisata pantainya juga masuk ke deretan UMK terendah dengan nilai sebesar Rp2.086.126.7. Wilayah Kabupaten Ciamis
Masih di Daerah Jawa Barat, yaitu Wilayah Kabupaten Ciamis dengan sebutan Kota Manis memiliki UMK sebesar Rp2.089.464.8. Wilayah Kabupaten Rembang
Wilayah Kabupaten Rembang dari Jawa Tengah yang sangat terkenal sebagai kota garam juga tidak kalah luput masuk ke daftar UMK dengan nilai Rp2.099.689.9. Wilayah Kabupaten Blora
Wilayah Kota Blora dari Provinsi Jawa Tengah juga menjadi daerah dengan urutan UMK rendah berikutnya memiliki nilai UMK sebesar Rp2.101.813 meskipun di daerah ini terkenal dengan ragam makanan sate nya.10. Wilayah Kabupaten Brebes
Wilayah yang masuk ke daftar daerah dengan UMK terendah di Indonesia tahun 2024 Terakhir yaitu Kabupaten Brebes yaitu sebesar Rp2.103.100 meskipun daerah ini menjadi sektor penghasil telor asin.Dari daftar tersebut bisa kita lihat kalau wilayah yang termasuk kebanyakan dari Jawa Tengah dan Jawa Barat, MESKIPUN di banyak daerah tersebut menjadi sentra produksi hasil sumber daya alam.
Karena gaji pekerja mungkin memang berkaitan dengan sebuah tempat pekerjaan seperti perusahaan dan PT, jadi data dari tenaga pekerja di suatu wilayah akan sangat berdampak dengan peningkatan nilai UMK yang ada, mungkin juga termasuk faktor lain seperti harga pangan dan kebutuhan di wilayah tersebut. Semoga bisa menjadi informasi tambahan untuk anda.
Posting Komentar